LUBUK OGUNG (Riauoke.com) Minggu 09 Maret 2025 pukul 02.30 wib angin puting beliung telah merusak 10 rumah warga Dusun Baboko RT. 002 RW. 001 Desa Lubuk Ogung Kecamatan Bandar Seikijang Kabupaten Pelalawan.
Dua orang warga atas nama Alkan dan Khairati tertimpa bangunan yang roboh. Mereka langsung dibawa ke Puskesmas Bandar Sei kijang untuk perawatan.
Setelah mendapat Kabar Musibah tersebut Aliansi Masyarakat Bandar Sei kijang Bersatu (AMBSB) turun ke Lokasi dan langsung memberikan bantuan sosial berupa material bangunan berupa atap seng, kayu dan lainnya.
Bantuan juga berdatangan dari Pemerintah setempat, Kabupaten, BAZNas, Pemuda Pancasila dan masyarakat.
Ketua Aliansi AMBSB Julian menyampaikan, "Kami dari keluarga besar Aliansi Masyarakat Bandar Seikijang Bersatu (AMBSB) turut berdukacita atas musibah angin puting beliung tadi malam. Semoga warga kita yang ditimpa musibah diberi ketabahan dan kesabaran ini kehendak Allah SWT pasti ini ada hikmahnya."[]masrah