Pekanbaru riauoke.com - Kejuaraan Nasional Tennis Junior TdP Rektor UIR Tennis Tournament yang berlangsung dari tanggal 25 hingga 30 Januari 2025 sukses mempertemukan talenta-tenaga muda berbakat di dunia tenis. Pertandingan tunggal pada berbagai kategori usia menjadi sorotan, dengan hasil yang memukau.
Tunggal Putra:
• KU 10:
Juara : M Arief Alghafar (Langsa)
Finalis : Maher Mirza Hamdani (Pelti Medan)
Semifinalis : Devano Alaric Mufty (Bluetown T.C.), Raval Adnan Daniel (ATN)
• KU 12:
Juara : Barra Khaleev Abbasy (Siak)
Finalis : Dirgatama Manalu (Manalu)
Semifinalis : M Yusra Parulian (ETEK Pekanbaru), Teuku Yusuf Qarzhawi (Dreza T.S.)
• KU 14:
Juara : Imam Alzikri Suwandi (Latiza)
Finalis : Oemar Esyareq Hiblizi (Siak)
Semifinalis : Kenziano Tsyaqib (ATN), Zaki Dhabit Latief (TTC Bumi Bos)
• KU 16:
Juara : M Mahfud Satria Irawan (Medan)
Finalis : Mikail Aqsha (ATC)
Semifinalis : Farhan Putra Ramadan (ATN), M Raffi Fairus (Langsa)
• KU 18:
Juara : Althafi Haqquzzikra (PTC Bumi Bos)
Finalis : Ibnu Syukra Alhamda Suwandi (Latiza)
Semifinalis : Sultan Rafif Haza (TTC Bumi Bos), Prawira Aditia Gromiko (Medan)
Tunggal Putri:
• KU 10:
Juara : Rajwa Alesha (ATN)
Finalis : Nafilah Aqasha Sabina (Farota Tennis Club)
Semifinalis : Glory Giberi (Payakumbuh), Azzahra Nur Syahleila (Ukui)
• KU 12:
Juara : Annisa Sahara Noviana (ATN Ria)
Finalis : Hafiza Khaira Lubna (TTC Bumi Bos SLK)
Semifinalis : Louella Harper (Sempurna Meda), Syahqila Azzahra (Pelti Medan)
• KU 14:
Juara : Kenza Dafilia (ETEK)
Finalis : Anindita Rifqah (TTC Bumi Bos)
Semifinalis : Citra Ascarya Yin Pranadipta (ATN), Khenza Dirgantara Banjar (ETEK)
• KU 16:
Juara : Zakia Afifah (50 Kota)
Finalis : Aira Sasmi Andika (ATN)
Semifinalis : Bunaina Malika Ilma (TTC Bumi Bos), Nikesha Ariesta Widya (Pelti Medan)
• KU 18:
Juara : Humaira Nur Sakinah (Siantar)
Finalis : Nataliya Chrytin Sitepu (Siantar)
Semifinalis : Syifa Aurelia Meliska (Pariaman), Qonita Sitti Alam Syaura (Politennis Camp)
Kejuaraan ini berjalan dengan sangat lancar berkat pengawasan ketat dan profesionalisme tim wasit yang dipimpin oleh Rices Jatra. Dalam setiap pertandingan, linesman bekerja dengan teliti untuk membantu proses penilaian, sehingga mengurangi sengketa dan meningkatkan kualitas pertandingan.
Para pemain juga menunjukkan kualitas teknik dan mental yang luar biasa sepanjang turnamen. Pada momen puncak acara, Bapak Iwan Daulay dan bebrapa pengurus hadir mewakili PELTI Riau untuk memberikan penghargaan berupa pengalungan medali kepada para juara dan penyerahan sertifikat kepada seluruh peserta.
Acara penghargaan ini juga dihadiri oleh beberapa sponsor yang telah mendukung kesuksesan turnamen, memberikan apresiasi kepada para atlet muda yang telah berpartisipasi. Mereka tidak hanya mengapresiasi pencapaian para pemenang, tetapi juga memberikan semangat bagi generasi muda untuk terus berkembang dan berprestasi di dunia tenis.
Kejuaraan ini, yang diorganisir dengan sangat baik, tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga merupakan platform penting untuk mencetak pemain tenis muda berbakat yang siap berprestasi di tingkat nasional maupun internasional.
Pihak penyelenggara berkomitmen untuk terus mengadakan kejuaraan seperti ini guna meningkatkan kualitas tenis di Indonesia. Kegiatan ini ditaja oleh UKM Tennis lapangan UIR Bekerjasama dengan mahasiswa mata kuliah Event Olahraga PENJAS FKIP UIR.[]rls